[INFO] ND-473/PB.8/2019 tentang Monitoring IKU CSO triwulan I tahun 2019 - Berita / General - HAI DJPb

Mar 28 2019

[INFO] ND-473/PB.8/2019 tentang Monitoring IKU CSO triwulan I tahun 2019

Authors list

Yth. 1. Para Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan
          2. Para Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara
di seluruh Indonesia


Sehubungan dengan akan berakhirnya periode triwulan I tahun 2019, dengan ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut :

  1. Telah diterbitkan Nota Dinas Direktur Sistem Informasi dan Teknologi Perbendaharaan Nomor ND-473/PB.8/2019 tentang Monitoring IKU CSO triwulan I tahun 2019 dan sudah disediakan menu monitoring capaian IKU layanan CSO tahun 2019 pada aplikasi OM SPAN modul HAI CSO yang dapat diakses menggunakan user dan password OM SPAN Kanwil DJPb dan KPPN sebagai BUN
  2. Untuk mengoptimalkan capaian IKU layanan CSO triwulan I tahun 2019, batas input tiket/data layanan CSO untuk triwulan I tahun 2019 diperpanjang sampai dengan hari Minggu, tanggal 31 Maret 2019 pukul 16.00 WIB
  3. Untuk tiket/data layanan CSO yang diinput setelah hari Minggu, tanggal 31 Maret 2019 pukul 16.00 WIB akan diperhitungkan sebagai capaian IKU layanan CSO triwulan II tahun 2019.
  4. Dimohon Kanwil DJPb dan KPPN agar senantiasa memantau capaian IKU layanan CSO dan memastikan bahwa untuk seluruh tiket/data layanan CSO yang diinput sampai hari Minggu, tanggal 31 Maret 2019 pukul 16.00 WIB telah terselesaikan (tidak terdapat tiket dengan status menunggu)

Demikian disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.


Sangat Membantu Kurang Membantu

10 of 16 people found this page helpful

Comments (4)

Muhammad Lutfi
Untuk IKU CSO Pelaksana terdapat nilai feedback dimana JTS: Jumlah Tiket Jenis Penanya Satker dalam nilai feedback diperhitungkan juga feedback atas layanan tatap muka. sedangkan sesuai ketentuan, untuk layanan tatap muka direkam oleh CSO dan satker tidak dapat memberikan feedback atas layanan tatap muka tersebut dalam omspan. Hal ini akan berdampak kecilnya nilai feedback. Menurut kami untuk feedback cukup diperhitungkan dari Jumlah Tiket yang diRekam Satker saja.
Agent 015
Yth Muhammad Lutfi

Dapat kami sampaikan kembali informasi bahwa untuk feedback dapat dilakukan oleh satker pada aplikasi OM SPAN satker untuk seluruh tiket baik yang direkam sendiri oleh satker maupun yang direkam oleh CSO melalui menu layanan tatap muka.
Untuk perhitungan feedback akan memperhitungkan seluruh tiket sehingga silakan anda berkoordinasi dengan satker mitra kerja untuk memberikan feedback pada aplikasi OM SPAN satker setelah melakukan konsultasi tatap muka dengan CSO

terimakasih
Sapto Dwi Nurdyanto
Mohon petunjuk ND-473/PB.8/2019 tentang Monitoring IKU CSO triwulan I tahun 2019 di upload dimana telah kami cari tapi tidak ada
Agent 015
Yth Sapto

Untuk ND sudah kami sampaikan melalui broadcast ke email CSO KPPN anda

terimakasih

Add a comment

Please log in or register to submit a comment.

Lupa Password